syariah@uinkhas.ac.id -

Perdana, Fakultas Syariah Akan Selenggarakan Intensive Short Course on Maqasid Methodology Bersama Professor Jasser Auda

Home >Berita >Perdana, Fakultas Syariah Akan Selenggarakan Intensive Short Course on Maqasid Methodology Bersama Professor Jasser Auda
Diposting : Sabtu, 09 Aug 2025, 05:39:13 | Dilihat : 161 kali
Perdana, Fakultas Syariah Akan Selenggarakan Intensive Short Course on Maqasid Methodology Bersama Professor Jasser Auda


Jember (Fasya Media) - Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember akan menyelenggarakan kegiatan intensive short course on maqasid methodology. Short course ini juga dirangkaikan dengan pelaksanaan kegiatan International Conference on Sharia and Human Rights (AICOSHUM) serta Studium Generale Fakultas Syariah UIN KHAS Jember sebagai penanda dimulainya semester ganjil tahun akademik 2025/2026. 

Dekan Fakultas Syariah UIN KHAS Jember Wildani Hefni menjelaskan bahwa short course on maqasid methodology ini dirancang untuk memberikan pemahaman komprehensif tentang maqasid sharia sebagai perspektif kajian. Menurut Dekan Wildani Hefni, Fakultas Syariah UIN KHAS Jember dalam pelaksanaan intensive short course on maqasid methodology ini bekerjasama dengan Maqasid Institute yang beroperasi secara global melalui jaringan peneliti dan organisasi mitra.

“Kegiatan intensive short course on maqasid methodology ini sangat penting, terutama bagi civitas akademika Fakultas Syariah UIN KHAS Jember. Kami berharap, melalui kegiatan ini, akan lahir peneliti-peneliti handal yang memiliki kapasitas akademik berkaitan dengan pengembangan metodologi maqasid syaria,” ungkap Dekan Fakultas Syariah UIN KHAS Jember Dr. Wildani Hefni, Kamis, 7 Agustus 2025.
 
Intensive short course on maqasid methodology ini akan dilaksanakan secara offline pada tanggal 27 Agustus 2025 di aula Fakultas Syariah UIN KHAS Jember dengan kurikulum yang sudah disusun secara komprehensif.

“Short course on maqasid methodology menggunakan desain kurikulum komprehensif yang telah disusun bersama tim Maqasid Institute. Kami berharap dapat menambah kekayaan intelektual bagi peserta,” tambah Dr. Wildani Hefni.

Adapun instruktur kegiatan short course ini akan diisi oleh Professor Jasser Auda, Dr. Ali Abdel Moniem, Dr. Addiarrahman, Dr. Wildani Hefni dan Dr. Busriyanti, M.Ag. 

Untuk materi yang akan dikaji dalam intensive short course on maqasid methodology Fakultas Syariah UIN KHAS Jember 2025 ini antara lain, General Introduction to Maqasid Methodology: Why Maqasid?, Limitations of the Contemporary Approach, Methodology I, Discovering Methodology, Enhancing the Research Capacity of Scholars, Methodology II: Five Steps of Maqasid Methodology, The Composite Framework: The Seven Elements, Reorienting the Islamic Worldview: Fiqh al-Wasatiyah Approach, dan Maqasid al-Usroh.

Kontributor: Fasya Media

 

Berita Terbaru

Prodi Hukum Bisnis Fakultas Syariah UIN KHAS Jember Resmi Terakreditasi, Buka Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Ajaran 2026/2027
12 Jan 2026By syariah
Keren! Fakultas Syariah UIN KHAS Jember Raih Juara Satu Lomba Kantor & Lingkungan Ideal Berbasis Ekoteologi
12 Jan 2026By syariah
Cegah Perkawinan Anak : PUSHAGA Fakultas Syariah UIN KHAS Jember Gelar Sosialisasi Risiko Pernikahan Usia Dini
09 Jan 2026By syariah

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru
;