syariah@uinkhas.ac.id -

SOSOK WADEK III INOVATIF YANG KAWAL KERJASAMA DALAM DAN LUAR NEGERI

Home >Berita >SOSOK WADEK III INOVATIF YANG KAWAL KERJASAMA DALAM DAN LUAR NEGERI
Diposting : Kamis, 20 May 2021, 06:17:27 | Dilihat : 625 kali
SOSOK WADEK III INOVATIF YANG KAWAL KERJASAMA DALAM DAN LUAR NEGERI


Media Center – “Visi tanpa eksekusi adalah halusinasi,” begitulah ungkapan yang dituturkan oleh Henry Ford, insinyur terkemuka di Amerika. Ungkapan tersebut rupanya juga selaras dengan sudut pandang yang dimiliki salah satu tokoh Fakultas Syariah ini. Dari prinsip hidup yang tak mudah menyerah dan pekerja keras, terbentuklah sosok kuat dalam intelektual dan spiritual hingga akhirnya menjadi salah satu tokoh penting Fakultas Syariah.

Di Kabupaten Sumenep, Madura sekitar 42 tahun yang lalu, lahirlah seorang laki-laki dari pasangan Kiai Mabi’an Z dan Siti Ruqoyah yang bernama Martoyo. Laki-laki kelahiran 12 Desember 1978 ini tumbuh dengan kondisi ekonomi keluarga yang memprihatinkan hingga akhirnya menyulut api semangat yang membara dan berujung pada perantauannya ke Kota Situbondo untuk mencari ilmu.

Tidak seperti kebanyakan orang yang hanya menempuh pendidikan formal, pendidikan non formal pun juga ia dapatkan. Martoyo menempuh pendidikan dasar di SDN Trebungan II Mangaran Situbondo dan tamat pada tahun 1990. Kemudian, ia melanjutkan pada tingkat menengah pertama di MTs. Fathus Salafi Tanjung Rejo Mangaran Situbondo hingga tahun 1994. Hingga akhirnya melajutkan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 /Eks PGAN Situbondo dan tamat pada tahun 1997. Bersamaan dengan itu, ia juga menjadi salah satu santri asuhan KH. Khafifi Mustaqim At-Thohir (Rois Syuriah NU Situbondo) di Pondok Pesantren Misykatul Ulum, Situbondo mulai tahun 1989 hingga 1998.

Tidak berhenti disitu, Martoyo melanjutkan pendidikan tinggi di Fakultas Syariah IAIN Jember dengan spesialisasi di Ilmu Syariah/Hukum Perdata Islam dan tamat pada tahun 2003. Selanjutnya di Universitas Negeri Jember, ia melanjutkan pendidikannya dengan menempuh pendidikan magister hingga tahun 2012 serta pendidikan doktor yang lulus pada tahun 2020 dengan mengambil spesialisasi yang sama yaitu bidang Ilmu Hukum/Hukum Ekonomi. Segudang pencapaiannya tentu tak terlepas dari peran sang istri tercinta yaitu Linda Novaliana Sari.

Tidak hanya sebagai sosok mahasiswa yang berkiprah di dunia perkuliahan, Martoyo nyatanya adalah seorang organisatoris yang handal. Tercatat dirinya pernah menjadi Ketua Umum di dua Organisasi secara berkala yaitu Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Syariah (Sekarang DEMA Fakultas Syariah) pada tahun 1999-2000, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Syariah pada tahun 2000-2001, menjadi Ketua Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat IAIN Jember pada tahun 2001-2002.

Melihat rekam jejak karir Martoyo, banyak proses yang harus dilaluinya hingga sampai pada posisi yang sekarang.

“Sejak tahun 2004, saya sudah mulai mengabdi sebagai dosen Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Qodiri Jember dan juga dibeberapa perguruan tinggi lainnya yaitu POLITEKNIK Negeri Jember, dan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Syarifuddin Lumajang,” jelasnya saat ditanya perjalanan karirnya.

Kemudian, di akhir tahun 2004, ia mulai mengajar di STAIN Jember pada bidang Syariah dan Ilmu Hukum. Selama di sana, ia sudah melalui berbagai proses akademik yang baik dan sesuai dengan kultur yang ada sehingga dapat menghasilkan sumber daya manusia yang unggul. Selain itu, dia juga mengabdikan dirinya untuk pengembangan dan kebesaran Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum Islam (LKBHI) IAIN Jember sejak tahun 2002 hingga akhirnya ia menjabat sebagai Direktur LKBHI IAIN Jember pada tahun 2014. Di tengah menjabat sebagai Direktur LKBHI, ia juga diamanahi untuk menjadi Kepala Laboratorium Fakultas Syariah. Terjadi banyak kemajuan dan progresivitas yang dilakukan oleh mahasiswa, bahkan Fakultas Syariah berhasil menginisiasi dan melahirkan Forum Kompetisi Peradilan Semu tingkat nasional PTKIN se-Indonesia yang dikenal Sharia Faculty National Moot Court Competition (SFNMCC) pada tahun 2018.

Pada tahun 2019, Rektor IAIN Jember memberinya amanah untuk menjadi Ketua Jurusan Syariah dan Wakil Dekan bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama dibawah kepemimpinan Dekan Fakultas Syariah Prof. Dr. M. Noor Harisudin, M.Fil.I.

“Dua tahun saya sebagai Wakil Dekan, saya merasa bahwa sejatinya tidak ada jabatan yang enak, sebab jabatan itu melahirkan tanggungjawab yang tidak ringan jika jabatan itu dilaksanakan secara sungguh-sungguh. Dan alhamdulillah program bidang kemahasiswaan, alumni dan kerjasama dapat dilaksanakan dengan baik, hal ini tentu berkat soliditas pimpinan, para dosen, tenaga kependidikan dan Republik Mahasiswa, dan komunitas dilingkungan Fakultas Syariah.” pungkasnya.

Sosok Martoyo yang menjadi salah satu pimpinan di Fakultas Syariah tidak membiarkan dirinya untuk berdiam diri. Terekam bahwa ia juga aktif dalam kegiatan penelitian dan pengembangan kepada masyarakat. Tercatat dalam tiga tahun terakhir, ia menjadi bagian dari Ikatan Sarjana Nadhatul Ulama (ISNU) cabang Jember (2019), Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Jember (2021 – sekarang),Tim Alih Status IAIN Jember menjadi UIN KHAS Jember (2021 – sekarang), dan masih banyak lagi.

“Saya sangat sepakat dengan percepatan dan inovasi Fakultas Syari’ah IAIN Jember, adapun percepatan dan pembaharuan yang saya tangani dilakukan dengan beberapa langkah diantaranya Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan (Diklatpim) bagi calon pengurus Organisasi Kemahasiswaan, melakukan pemetaan potensi dan prestasi mahasiswa sejak awal masuk, mengarahkan para dosen melibatkan mahasiswa untuk melakukan penelitian kolaboratif, akselerasi kerjasama dengan berbagai Perguruan Tinggi, Lembaga lainnya dalam dan luar negeri, dan penguatan Organisasi Keluarga Alumni Fakultas Syariah (KAFSYA), dengan membentuk Koordinator/pengurus disetiap daerah di seluruh Indonesia”, tegas pria berkelahiran Sumenep ini mengenai speed innovation Fakultas Syariah.

Berkat perjuangan seorang Martoyo di bawah koordinasi langsung Prof. Harisudin sebagai Dekan, kini Fakultas Syariah memiliki banyak koneksi di berbagai perguruan tinggi, lembaga pemerintah, maupun sektor swasta baik dalam dan luar negeri. Selain itu, penguatan organisasi alumni Fakultas Syariah yang mana sebagai bentuk cerminan citra fakultas juga semakin kuat, serta merevitalisasi organisasi mahasiswa guna meningkatkan semangat keilmuan dan kepemimpinan dikalangan mahasiswa.

“Strategi marketing bagi saya sangat penting dalam rangka mengenalkan masyarakat terhadap eksistensi fakultas syariah IAIN Jember, namun sejatinya kita harus memahami bahwa marketing bukan hanya iklan tapi lebih substansi adalah jaminan mutu kelembagaan. Beberapa hal yang dapat dilakukan yaitu mendorong intensitas dan peningkatan volume kegiatan kemahasiswaan dengan menggandeng Perguruan Tinggi mitra, mendorong karya para mahasiswa untuk menembus jurnal-junal terkadreditasi secara nasional maupun internasional dengan didampingi para dosen, dan melibatkan para alumni disamping para dosen dalam berbagai kegiatan baik kegiatan akademik maupun non akademik,” terang suami dari Linda Novaliana Sari itu.

Harapan Martoyo kepada seluruh pimpinan, dosen, mahasiswa dan alumni adalah untuk menjaga kekompakan dan terus bersinergi, menyamakan persepsi dan langkah membawa kemajuan dan kejayaan yang sesungguhnya bagi Fakultas Syariah IAIN Jember. Karena kemajuan yang sudah dicapai tentunya berkat dari perjuangan semua, tidak hanya pimpinan melainkan juga seluruh lapisan yang berperan untuk Fakultas Syariah.

“Kita harus terus bergerak ditengah keterbatasan apapun, jangan pernah ada koma apalagi titik untuk kejayaan Fakultas Syariah IAIN Jember yang kita cintai. Semoga berkah,” pungkasnya diakhir wawancara.

 

Reporter : Camelia Nailul Rahmah Rhusandy

Editor : Wildan Rofikil Anwar

 

Berita Terbaru

Kompetisi Skripsi Terbaik Fakultas Syariah : Wadah Peneliti Muda Berprestasi dan Inspirasi Bagi Seluruh Mahasiswa
22 Jan 2026By syariah
Dekan Wildani Hefni Paparkan Spesialisasi Prodi Hukum Bisnis Fakultas Syariah UIN KHAS Jember: Agribisnis Halal Berbasis Kearifan Lokal
21 Jan 2026By syariah
Membanggakan, Fakultas Syariah UIN KHAS Jember Jadi Fakultas Terbaik Penataan Kantor dan Lingkungan Ideal berbasis Ekoteologi
14 Jan 2026By syariah

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru
;