syariah@uinkhas.ac.id -

AJANG PENGEMBANGAN POTENSI MAHASISWA, SHARIA FACULTY FESTIVAL 2022 RESMI DITUTUP

Home >Berita >AJANG PENGEMBANGAN POTENSI MAHASISWA, SHARIA FACULTY FESTIVAL 2022 RESMI DITUTUP
Diposting : Sabtu, 10 Dec 2022, 15:22:37 | Dilihat : 467 kali
AJANG PENGEMBANGAN POTENSI MAHASISWA, SHARIA FACULTY FESTIVAL 2022 RESMI DITUTUP


Media Center- Dalam rangka mewujudkan mahasiswa Fakultas Syariah yang berpotensi unggul, Fakultas Syariah UIN KHAS Jember telah mengadakan Sharia Faculty Festival (SFF) dengan tema “Menggali Potensi Mahasiswa Fakultas Syariah Guna Mewujudkan Mahasiswa Yang Berprestasi” yang pada Rabu malam (08/12) resmi ditutup.

Fakultas Syariah secara resmi menutup SFF (Sharia Faculty Festival) yang bertempat di gedung Teater UIN KHAS Jember dengan dihadiri oleh Wakil Dekan 3 Fakultas Syariah (Dr. Martoyo, S.H.I., M.H), Ketua SEMA Fakultas Syariah, Rhoma Unika Rohman, ketua DEMA Fakultas Syariah, Muhammad  Ilyas, perwakilan Komunitas Mahasiswa dibawah naungan Fakultas Syariah serta segenap mahasiswa Fakultas Syariah UIN KHAS Jember.

Dalam sambutannya, Anggita sebagai ketua panitia SFF memberikan kata semangat kepada para peserta yang mengikuti SFF untuk terus mengembangkan potensi dan prestasi.

“Janganlah mudah menyerah untuk menggali potensi kalian. Tunjukkan bahwa kalian bisa, tunjukkan kalian bisa juara,” ujarnya sebagai Ketua Panitia SFF.

Rhoma Anika Rohman mengajak mahasiswa untuk terus menggali potensi dalam dirinya sehingga mampu berkontribusi dalam mencapai cita-cita Fakultas Syariah.

“Lanjutkan apa yang menjadi cita-cita Fakultas Syariah melalui peran kalian dan kompetensi yang dimiliki masing-masing. Buktikan bahwa kita memiliki daya saing yang kuat untuk berkompetensi, baik di tingkat fakultas, nasional maupun internasional,” ungkap Ketua DEMA tersebut.

Di sisi lain, Muhammad Ilyas juga menjelaskan bahwa Senat Mahasiswa (SEMA) tetap mengapresiasi kegiatan yang berbasis pemberdayaan. Ilyas berharap acara ini mendapat tindak lanjut dengan pengawalan mahasiswa berprestasi dari dari HMPS dan DEMA.

“Pengawalan dari HMPS dan DEMA untuk tetap mengawal mahasiswa yang berpretasi hingga ke tingkat nasional. Dalam hal ini juga diwadahi oleh Wakil Dekan 3 sebagai bidang kemahasiswaan,” ujarnya.

Dr. Martoyo, S.H.I., M.H. dalam sambutanya menerangkan bahwa potensi mahasiswa tidak bisa dikembangkan sendiri, melainkan perlu adanya kontribusi dari berbagai pihak..

“Melaksanakan pemberdayaan mahasiswa itu tidak bisa dilaksanakan sendiri-sendiri. Tetapi pemberdayaan, penguatan, mengasah prestasi harus berkolaborasi dengan berbagai elemen. Karena ragam potensi yang dimiliki Fakultas Syariah sangat bervariasi dan dinamis.,” jelas Wakil Dekan 3 Fakultas Syariah itu.

Insya Allah, Nantinya pada April 2023 akan diadakan Porsi Jawara Pekan Olahraga Dan Seni PTKIN Se-Jawa Madura di UIN KHAS Jember. Semoga nanti yang hari ini juara dan berpotensi bisa didelegasikan dan bisa menyumbang emas di Porsi Jawara 2023, “ tambahnya..

 Acara disambung dengan pembacaan sekaligus penyerahan hadiah  bagi para pemenang lomba SFF (Sharia Faculty Festival) dalam lomba MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran), Musabaqah Qiroatil Kutub, olimpiade hukum, esai, debat hukum, dan legal opinion. Para mahasiswa peserta SFF sangat antusias mendengarkan para juara terpilih dari berbagai prodi di Fakultas Syariah. Pengumuman untuk Juara Umum Sharia Faculty Festival jatuh kepada Program Studi Hukum Keluarga.

Acara penutupan Sharia Faculty Festival berlangsung dengan meriah dan ditutup dengan pemotongan tumpeng oleh panitia.

Reporter: Agift Akmal Maulana

Editor: Siti Junita

Berita Terbaru

Tumbuhkan Jiwa Kepemimpinan Ideal, Pushaga Gelar Leadership dan Problem Solving
23 Nov 2024By syariah
Tingkatan Mutu Mahasiswa di Bidang Protokol, Laboratorium Fasya Adakan Pelatihan Keprotokolan dan Public Speaking
11 Nov 2024By syariah
Komitmen Bentuk Mahasiswa Bermartabat : Pushaga Gelar Rekrutmen Anggota Angkatan Pertama tahun 2024
10 Nov 2024By syariah

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru
;